Archive for April 2017

Tips Resep Bihun Goreng Sederhana, Enak dan Gurih

· Posted in

Resep Bihun Goreng Sederhana - Jajanan yang satu ini mungkin sering kita temui, terutama di bulan Ramadan.

Biasanya, bihun goreng dijual di sore hari menjelang buka puasa, bersama dengan aneka gorengan.

Namun tidak hanya di bulan puasa, di hari-hari biasanya juga terkadang bihun goreng dijajakkan oleh pedagang keliling, yang biasanya ibu-ibu yang berjualan.
Resep Bihun Goreng Sederhana, Cara Membuat Bihun Goreng Sederhana
Bihun Goreng / sajiansedap.com
Baca: Resep Bihun Kuah Sederhana, Lezat dan Praktis
Jika kita memiliki waktu luang, sebenarnya bihun goreng ini bisa kita buat di rumah dengan mudah, lho.

Bahan utamanya sederhana, yaitu bihun jagung, dan sayuran seperti sawi dan irisan daun kol.

Apa saja bahan-bahan lainnya? Yuk simak selengkapnya melalui resep berikut ini.

Resep Bihun Goreng Sederhana, Enak dan Gurih

Bahan-Bahan

  1. 1 bks bihun jagung
  2. 3 lbr daun sawi hijau (caisim), potong-potong
  3. 2 lbr daun kol, rajang halus
  4. 2 btr bakso sapi, iris tipis (opsional)
  5. 1 bh cabe merah, iris serong
  6. 1/2 sdt lada bubuk
  7. kecap manis, secukupnya
  8. kaldu bubuk, secukupnya
  9. garam, secukupnya
  10. sedikit air
  11. minyak untuk menumis

Bumbu Halus

  1. 4 siung bawang merah
  2. 2 siung bawang putih
  3. 1 btr kemiri

Cara Membuat Bihun Goreng Sederhana

  1. Seduh bihun jagung dengan air panas hingga lumer. Tiriskan, sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus bersama dengan irisan cabe merah, tumis hingga matang dan harum. Masukkan irisan bakso sapi, tumis sebentar.
  3. Masukkan sayuran seperti irisan sawi hijau dan irisan kol. Bubuhkan garam, kaldu bubuk dan lada bubuk secukupnya. Tuangkan sedikit air dan masak beberapa saat hingga sayuran agak layu.
  4. Sesudah air menyusut, masukkan bihun dan sedikit kecap manis. Aduk-aduk agak cepat hingga bumbu dan bihun tercampur merata. Angkat.
  5. Bihun goreng sederhana siap disajikan.

Tips Resep Bihun Kuah Sederhana, Lezat dan Praktis

· Posted in

Resep Bihun Kuah Sederhana - Sama seperti mie, bihun juga bisa diolah menjadi aneka masakan enak.

Salah satunya adalah bihun yang dimasak dengan kuah, atau nama simpelnya bihun kuah.

Meski simpel dan hanya dimasak dengan beberapa bahan tambahan, namun masakan yang satu ini tidak kalah enak.
resep bihun kuah sederhana, cara membuat bihun kuah sederhana
Bihun Kuah / nomad-cc-cuisines.blogspot.com
Simak Juga: Resep Mie Ongklok Khas Wonosobo
Bihun kuah biasanya dimasa dengan tambahan beberapa jenis sayuran, seperti sawi hijau, sawi putih, wortel dan sebagainya.

Bihun kuah nikmat disantap panas-panas, apalagi dengan taburan bawang goreng dan irisan daun seledri.

Ingin tahu apa saja bahan-bahan yang diperlukan? Yuk simak selengkapnya berikut ini.

Resep Bihun Kuah Sederhana

Bahan-Bahan

  1. 1 bks bihun jagung
  2. 4 lbr daun sawi hijau, potong-potong
  3. 2 lbr daun sawi putih, potong-potong
  4. 1 btg wortel, potong membentuk batang korek api
  5. 1 sdt minyak wijen
  6. 1 sdt kecap ikan (optional)
  7. 1/2 sdt lada bubuk
  8. kaldu bubuk, secukupnya (optional)
  9. gula pasir, secukupnya
  10. garam, secukupnya
  11. air, secukupnya
  12. irisan daun seledri, secukupnya
  13. bawang goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  1. 4 siung bawang merah
  2. 2 siung bawang putih

Cara Membuat Bihun Kuah Sederhana

Simak Juga: Cara Membuat Bihun Goreng Sederhana, Lezat, Praktis
  1. Seduh bihun jagung dengan air panas, biarkan hingga lumer. Tiriskan dan sisihkan dulu.
  2. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum. Tuangkan air secukupnya, jangan lupa bubuhkan garam, gula pasir, kaldu bubuk, lada bubuk, kecap ikan dan minyak wijen. Masak hingga kuah mendidih.
  3. Masukkan sayuran berupa potongan daun sawi putih dan sawi hijau, serta irisan wortel. Masak beberapa saat hingga sayuran layu, tapi jangan sampai terlalu matang, ya.
  4. Terakhir, masukkan bihun jagung yang sudah diseduh. Masak sebentar sambil dicicipi rasanya. Angkat.
  5. Sajikan bihun kuah selagi panas, taburi dengan bawang goreng dan irisan daun seledri.

Tips Resep Mie Ongklok Asli Wonosobo, dengan Kuah Spesial

· Posted in

Resep Mie Ongklok Wonosobo - Namanya unik ya, mie ongklok. Dulu dikira ongklok itu adalah salah satu bahan pelengkap sajian mie.

Ternyata, ongklok adalah semacam keranjang bambu kecil tempat mencelupkan mie dan sayuran kedalam kuah panas sebelum mie tersebut disajikan.

Mie ongklok ini populer di daerah Wonosobo dan sekitarnya, dimana kata ongklok tersebut berasal.
resep mie ongklok wonosobo, cara membuat mie ongklok wonosobo, resep mie ongklok khas wonosobo, cara membuat mie ongklok khas wonosobo
Mie Ongklok / bambangpriantono.wordpress.com
Baca: Resep Mie Kopyok Khas Semarang
Biasanya, mie ongklok terbuat dari mie rebus, irisan kol dan potongan daun kucai. Tetapi ada juga yang menambahkan bahan lain sebagai pelengkapnya.

Mie ongklok disajikan bersama dengan kuah kental yang berasal dari tepung tapioka / kanji.

Jajanan yang satu ini biasanya disantap bersama dengan sate sapi, keripik tahu dan atau tempe kemul (semacam mendoan).

Resep Mie Ongklok Asli Wonosobo

Baca: Resep Mie Kocok Bandung, Sederhana Tapi Mantap!

Bahan-Bahan

  1. 2 bks mie kuning, atau mie basah
  2. 1/4 bulatan kol, rajang
  3. 1 ikat daun kucai, potong pendek
  4. 4 sdm kecap manis
  5. 2 sdm kecap asin
  6. 1/2 sdt lada bubuk
  7. gula pasir, secukupnya
  8. kaldu bubuk, secukupnya
  9. garam, secukupnya
  10. bawang goreng, secukupnya
  11. minyak untuk menumis
  12. air, secukupnya
  13. tepung tapioka untuk mengentalkan, secukupnya

Bumbu Halus

  1. 6 siung bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 1 ruas jahe
  4. 1 ruas kunyit
  5. 1 sdm ebi, rendam air panas

Cara Membuat Mie Ongklok Khas Wonosobo

Baca: Cara Membuat Mie Ayam Spesial Kuah Kental
  1. Jika menggunakan mie kering, rebus mie terlebih dahulu bersama sedikit minyak goreng hingga matang dan lunak, angkat, tiriskan. Sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum. Masukkan kecap manis, kecap asin, gula pasir, aduk beberapa saat untuk membentuk karamel.
  3. Tuangkan air secukupnya, bubuhkan garam, kaldu bubuk dan lada bubuk. Masak hingga mendidih.
  4. Larutkan tepung tapioka dengan sedikit air, jumlahnya tergantung jumlah kuah ya, 1/2 sampai 1 sendok makan biasanya cukup untuk mengentalkan.
  5. Masukkan larutan tepung tapioka kedalam kuah yang mendidih, aduk-aduk hingga kuah menjadi kental. Angkat.
  6. Untuk menyajikan, celupkan mie basah (atau mie yang tadi sudah kita rebus) bersama dengan daun kol dan daun kucai kedalam air panas beberapa kali hingga sayuran agak layu.
  7. Siapkan mangkok saji, tata mie, daun kucai dan daun kol didalam mangkok.
  8. Siram dengan kuah kentalnya. Jangan lupa, beri pelengkap berupa taburan bawang goreng.
  9. Sajikan mie ongklok selagi panas. Agar lebih nikmat, santap bersama dengan sate daging sapi.

Tips Resep Mie Kocok Khas Bandung, Sederhana Tapi Mantap!

· Posted in

Resep Mie Kocok Bandung - Mie kocok merupakan sajian mie khas nusantara yang terkenal di beberapa daerah di Indonesia.

Namun salah satu yang paling populer dan seakan menjadi ikon adalah mie kocok Bandung.

Kota bandung terkenal akan surga wisata kulinernya, disini bisa dijumpai ratusan jenis jajanan yang salah satunya adalah mie kocok ini.
resep mie kocok bandung, resep mie kocok sederhana, cara membuat mie kocok bandung, cara membuat mie kocok sederhana
Mie Kocok Bandung / foody.id
Baca: Resep Mie Ayam Kuah Kental Spesial
Mie kocok pada dasarnya adalah mie yang disajikan dalam kuah kaldu sapi, ditambah dengan berbagai bahan pelengkap seperti taoge, kikil, tetelan atau babat.

Ada banyak versi dari mie kocok. Di daerah Bandung itu sendiri, banyak versi mie kocok yang bisa kita jajal.

Semua tergantung kepada penjualnya, yang biasanya menawarkan mie kocok dengan ciri khas di tempatnya.

Resep Mie Kocok Bandung

Baca: Resep Mie Kopyok Khas Semarang

Bahan-Bahan

  1. 250 gr mie kuning
  2. 2 genggam taoge
  3. 1 btg daun bawang, rajang halus
  4. 2 btg daun seledri, rajang halus
  5. bawang goreng, secukupnya
  6. jeruk limau

Bahan Kuah

  1. 250 gr tetelan sapi
  2. 100 gr kikil sapi
  3. 1/2 sdt lada bubuk
  4. 1 sdt cuka masak
  5. kaldu bubuk, secukupnya
  6. gula pasir, secukupnya
  7. garam, secukupnya
  8. air, secukupnya

Bumbu Halus, Digoreng Terlebih Dahulu

  1. 6 siung bawang merah
  2. 4 siung bawang putih

Cara Membuat Mie Kocok Bandung

Baca: Cara Membuat Seblak Mie Instan Paling Praktis
  1. Potong-potong tetelan dan kikil sapi membentuk kotak-kotak. Rebus kikil dan tetelan sapi hingga matang dan lunak. Rebusnya diatas api kecil ya, dalam waktu minimal 1 jam agar kaldunya keluar. Selama perebusan, air akan berkurang, cukup tambahkan lagi air secukupnya.
  2. Masukkan bumbu halus pada kuah kaldu. Bubuhkan lada bubuk, kaldu bubuk, kecap manis, gula pasir dan garam secukupnya. Rebus lagi kaldu hingga mendidih, angkat. Tambahkan cuka masak, aduk rata.
  3. Rebus mie kuning hingga matang dan lunak, angkat dan tiriskan. Seduh toge dengan air panas, tiriskan.
  4. Saatnya menyajikan. Siapkan mangkuk saji, tata bahan-bahan seperti mie dan toge. Beri beberapa potong kikil dan tetelan sapi, siram dengan kuah kaldunya.
  5. Sebagai pelengkap, taburkan irisan daun bawang, daun seledri dan bawang goreng.
  6. Sajikan dan nikmati mie kocok selagi panas.

Tips Resep Mie Kopyok Sederhana Khas Semarang

· Posted in

Resep Mie Kopyok Semarang - Banyak olahan yang berbahan dasar mie, baik itu mie kering maupun mie basah.

Salah satunya mie yang satu ini, sajian mie yang disebut sebagai mie kopyok.

Mie kopyok adalah sajian mie khas Jawa yang terkenal di beberapa daerah, terutama terkenal di daerah Semarang dan Jember.
resep mie kopyok sederhana, resep mie kopyok khas semarang, cara membuat mie kopyok khas semarang, cara membuat mie kopyok sederhana
Mie Kopyok / tokomesin.com
Baca: Resep Seblak Mie Instan Kuah Sederhana Paling Praktis
Pada dasarnya, mie kopyok merupakan mie yang disajikan dengan kuah kaldu, ditambah lontong dan tahu.

Yang menjadi ciri khas yaitu penggunaan kerupuk gendar sebagai bahan pelengkap yang membuatnya memiliki cita rasa khas.

Mie kopyok memiliki cita rasa gurih dengan aroma bawang putih yang cukup terasa.

Nah, bagi kalian yang ingin mencoba membuatnya dirumah, yuk simak apa saja bahan-bahan yang kita perlukan.

Resep Mie Kopyok Khas Semarang

Baca: Resep Mie Kocok Bandung, Sederhana Tapi Mantap!

Bahan-Bahan

  1. 500 gr mie kuning basah
  2. 2 genggam taoge
  3. 5 bh lontong, potong-potong
  4. 10 bh tahu kopong, potong-potong
  5. 2 btg daun seledri, rajang halus
  6. 5 bh kerupuk gendar
  7. kecap manis, secukupnya
  8. bawang goreng, secukupnya

Bumbu Cair

  1. 5 siung bawang putih, haluskan
  2. 1 gelas air matang

Bahan Kuah

  1. 1 liter kaldu ayam cair
  2. 1 sdt kaldu bubuk
  3. 1/2 sdt lada bubuk
  4. garam, secukupnya

Cara Membuat Mie Kopyok Khas Semarang

Baca: Cara Membuat Mie Ayam Kuah Kental
  1. Satukan bahan bumbu cair berupa bawang putih yang dihaluskan dengan segelas air matang, aduk merata. Sisihkan.
  2. Seduh mie kuning basah dan taoge dengan air mendidih, tiriskan. Sisihkan.
  3. Satukan semua bahan dan bumbu untuk kuah, masak hingga mendidih. Angkat.
  4. Saatnya menyajikan. Siapkan piring saji, tata diatasnya bahan-bahan berupa mie kuning dan taoge yang sudah diseduh, potongan lontong dan potongan tahu pong. Tuang 1-2 sdm bumbu cair, aduk merata. Setelah itu siram dengan kuah panas secukupnya.
  5. Tambahkan bahan pelengkap berupa kerupuk gendar yang diremukkan, serta taburan seledri dan bawang goreng. Terakhir, siramkan kecap manis secukupnya.
  6. Sajikan mie kopyok selagi hangat. (untuk 5 porsi)

Tips Resep Tahu Mendoan Pedas Gurih, Nikmat dan Mantap

· Posted in

Resep Tahu Mendoan Pedas - Pada mulanya, saya kira yang disebut mendoan adalah gorengan tempe setengah matang.

Jadi imej yang tertanam di benak saya adalah gorengan setengah matang berbahan tempa. Ya, dikira cuma tempe.

Setelah baca-baca, ternyata nama mendoan berasal dari kata 'mendo' yang berarti setengah matang. Jadi bahannya tidak cuma tempe, hehe.
resep tahu mendoan pedas, cara membuat tahu mendoan pedas
Tahu Mendoan / youtube.com
Baca: Resep Tahu Pletok Khas Tegal
Usut punya usut, ternyata ada juga mendoan tahu. Sebelumnya saya kira mendoan itu cuma tempe.

Setelah dicoba, ternyata rasanya sama enaknya. Cara membuatnya juga sama mudahnya.

Bagi kalian yang suka pedas, mendoan tahu lebih enak jika ditambahkan cabe rawit. Jadi irisan cabe rawitnya disatukan pada adonan.

Atau jika membuat versi reguler, mendoan tahu bisa disajikan dengan cabe rawit untuk mendapatkan cita rasa pedasnya.

Resep Tahu Mendoan Pedas

Bahan-Bahan

  1. 10 bh tahu kulit segitiga
  2. 150 gr tepung terigu
  3. 2 btg daun bawang, rajang halus
  4. 5 bh cabe rawit, iris halus
  5. 1/2 sdt ketumbar bubuk
  6. kaldu bubuk, secukupnya
  7. garam, secukupnya
  8. air secukupnya
  9. minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus

  1. 3 siung bawang putih
  2. 3 btr kencur

Cara Membuat Tahu Mendoan Pedas

  1. Belah tahu kulit segi tiga tapi tidak sampai putus pada bagian sisi panjangnya sehingga didapat bentuk segi empat. Sisihkan.
  2. Satukan tepung terigu, ketumbar bubuk, kaldu bubuk dan garam, aduk merata.
  3. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan dan membentuk adonan. Adonan yang ideal untuk mendoan yaitu adonan yang lembek tetapi tidak encer, sehingga adonan tepun bisa menempel pada tahu.
  4. Setelah adonan jadi, masukkan irisan daun bawang dan cabe rawit. Aduk merata.
  5. Panaskan minyak goreng diatas api sedang hingga benar-benar panas.
  6. Celupkan tahu pada adonan hingga adonan menyelimuti seluruh permukaan tahu. Goreng dalam minyak panas hingga matang tapi tidak sampai garing. Angkat, tiriskan.
  7. Sajikan tahu mendoan bersama dengan cabe rawit atau bisa juga bersama sambal kecap.

Tips Resep Tahu Pletok Khas Tegal, Sederhana Tapi Mantap

· Posted in

Resep Tahu Pletok Tegal - Kalian yang berdomisili di daerah Tegal, Jawa Tengah, tentu sudah tak asing dengan jajanan yang satu ini.

Tapi bagi yang berada di luar daerah, tahu pletok mungkin jarang dijumpai atau mungkin masih terdengar asing.

Meskipun ada yang jual, tetapi tidak banyak dan tidak di setiap daerah ada.
resep tahu pletok tegal, cara membuat tahu pletok tegal
Tahu Pletok / dinjour.blogspot.co.id
Baca: Cara Membuat Tahu Rambutan Isi Sosis dan Telur Puyuh
Pada dasarnya, tahu pletok adalah tahu yang diberi isian berupa adonan aci yang diberi bumbu sedemikian rupa.

Tahu berisi aci ini kemudian digoreng hingga matang dan garing di bagian luarnya. Setelah itu tahu disajikan dengan sambal kecap.

Secara sekilas, tahu pletok memiliki bahan yang mirip dengan batagor, tetapi tidak disajikan dengan sambal kacang.

Ingin mencoba membuantya? Yuk simak saja selengkapnya berikut ini.

Resep Tahu Pletok Tegal

Baca: Resep Telur Gulung Lidi / Sosis Ala Abang-Abang

Bahan-Bahan

  1. 10 bh tahu kulit
  2. 250 gr tepung tapioka / aci
  3. 3 siung bawang putih, haluskan
  4. 2 btg daun bawang, rajang halus
  5. 1/2 sdt lada bubuk
  6. 1/2 sdt ketumbar bubuk
  7. kaldu bubuk, secukupnya
  8. gram, secukupnya
  9. air panas, secukupnya
  10. minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Tahu Pletok Tegal

Baca: Cara Mmembuat Telur Gulung Korea / Gyeran Mari
  1. Belah dan lubangi tahu dengan cara disayat bagian sisinya, seperti saat membuat tahu isi. Nanti tahu ini akan kita isi dengan adonan isian. Sisihkan.
  2. Campur tepung tapioka, bawang putih halus, daun bawang, lada bubuk, ketumbar bubuk, kaldu bubuk dan garam. Aduk rata.
  3. Tuangkan air mendidih pada campuran tepung, aduk menggunakan spatula kayu hingga tepung tapioka menggumpal dan membentuk adonan. Buatlah adonan dengan tekstur agak lembek, agar mudah diisikan pada tahu.
  4. Isikan adonan isian pada lubang yang kita buat pada tahu. Beri isian yang agak banyak hingga adonan melebar ke bagian luar tahu dan menutupi permukaan tahu.
  5. Selanjutnya, goreng tahu pletok hingga matang. Angkat, tiriskan.
  6. Sajikan tahu pletok hangat-hangat bersama dengan sambal kecap yang dibuat dari campuran kecap manis, cabe rawit, bawang putih dan bawang merah.

Tips Resep Tahu Rambutan Isi Sosis dan Telur Puyuh, Mantap Kekinian!

· Posted in

Resep Tahu Rambutan Kekinian - Diantara kalian pasti sudah bisa menebak, kenapa dinamakan tahu rambutan?

Ya, karena memang dengan sedikit imajinasi, sekilas bentuk tahu ini mirip buah rambutan.

Bagaimana dengan rasanya? Buat kalian yang doyan goreng-gorengan, jajanan yang satu ini wajib kalian coba.
resep tahu rambutan isi telur puyuh, cara membuat tahu rambutan isi telur puyuh
Tahu Rambutan / cookpad.com / Uci Chiko
Baca: Cara Membuat Telur Gulung Lidi Isi Sosis
Bagi kalian yang kreatif dan punya sedikit waktu luang, kalian bisa membuatnya di rumah dengan sangat mudah.

Tentunya, membuatnya sendiri di rumah lebih leluasa dan bisa dibuat sekehendak hati sesuai selera.

Yuk kita simak, bahan-bahan apa saja yang perlu kita persiapkan untuk membuat tahu rambutan?

Resep Tahu Rambutan Isi Telur Puyuh dan Sosis

Bahan-Bahan

  1. 250 gr tahu putih
  2. 10 bh telur puyuh rebus, kupas
  3. 3 bh sosis, potong-potong
  4. 1 bks mie instan, remas-remas hingga hancur
  5. 1 bks tepung bumbu serbaguna
  6. 1 btr telur, kocok lepas
  7. 1/2 sdt lada bubuk
  8. 1/2 sdt kaldu bubuk
  9. garam, secukupnya
  10. minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus

  1. 3 siung bawang merah
  2. 2 siung bawang putih
  3. 5 bh cabe rawit, jika suka pedas

Cara Membuat Tahu Rambutan Isi Telur Puyuh dan Sosis

Baca: Cara Membuat Telur Gabus Keju Renyah dan Gurih
  1. Haluskan tahu putih menggunakan garpu atau ulekan. Setelah halus, campurkan dengan bumbu halus.
  2. Masukkan tepung bumbu serbaguna, garam, kaldu bubuk dan lada bubuk. Aduk merata.
  3. Bentuklah tahu menjadi bulatan-bulatan sebesar jempol kaki, jangan lupa untuk diberi isian berupa telur puyuh rebus atau sosis.
  4. Celupkan bulatan tahu kedalam kocokan telur, setelah itu gulingkan pada mie instan yang sudah diremas-remas. Biar mie bisa menempel banyak pada tahu, kepalkan mie pada bulatan tahu menggunakan tangan. Sekarang bulatan tahu sudah mirip dengan buah rambutan, tinggal digoreng.
  5. Goreng tahu rambutan hingga matang dan berubah warna menjadi kecoklatan. Angkat, tiriskan.
  6. Sajikan tahu rambutan hangat-hangat agar lebih nikmat dan kriuk.

Disclaimer

Semua gambar yang anda temukan di sini diyakini ada di dalam "domain publik". Beberapa gambar yang ditampilkan tidak diketahui secara pasti sumber asalnya. Kami tidak berniat untuk melanggar hak intelektual yang sah, hak artistik atau hak cipta. Jika Anda adalah pemilik sah dari salah satu gambar yang diposting di situs ini, dan tidak ingin ditampilkan atau jika Anda memerlukan kredit yang sesuai, maka silakan hubungi kami dan kami akan segera melakukan apa saja yang diperlukan dengan menghapus atau memberikan kredit pada konten yang ditampilkan.

Total Pageviews

Powered by Blogger.